BAZNAS Banyumas Raih Awards Kategori Perencanaan Terbaik

    BAZNAS Banyumas Raih Awards Kategori Perencanaan Terbaik
    BAZNAS Banyumas Raih Awards Kategori Perencanaan Terbaik

    JAKARTA - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Banyumas hadir di Hotel Bidakara Jakarta dalam acara Baznas Awards 2024, yang digelar oleh Baznas Pusat sebagai bentuk apresiasi kepada para penggerak zakat. Baznas Award tersebut diberikan sebagai kontribusi luar biasa dalam mendorong kesejahteraan masyarakat, dalam rangkaian puncak peringatan HUT Baznas RI ke-23, Kamis (29/2/2024).

    Turut hadir Presiden Joko Widodo yang diwakili oleh Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas, Duta Besar Arab Mesir untuk Indonesia Yasser Hassan Farag Elshemy, Musytasyar Grand Syaikh Al-Azhar untuk Bayt Zakat Wa As Shadaqat Mesir Prof. Sahr Nasr. Selain itu hadir Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Anwar Iskandar, serta jajaran Pimpinan Baznas RI, perwakilan Baznas se-Indonesia, serta para penerima penghargaan.

    Dalam suasana yang sarat inspirasi, Ketua Baznas RI menegaskan bahwa, penghargaan ini adalah bukti kolaborasi dalam membangun masyarakat yang lebih adil dan berkeadilan melalui zakat. Ini adalah tonggak penting dalam perjalanan kita menuju pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif.

    "Ini tidak hanya sebuah perayaan, tetapi juga momentum yang memacu kita semua untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam mengangkat peran zakat sebagai pilar utama dalam pembangunan bangsa, " Pungkasnya.

    Wakil ketua IV bidang kesekretariatan, SDM dan umum Baznas Kabupaten Banyumas H. Kodir, SHI, M.Pd. kepada awak media melalu jaringan telpon menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, terima kasih para mustahik dan terima kasih para muzaki, terima kasih Baznas Pusat, Ketua Baznas Kabupaten Banyumas beserta jajaranya, Pemda Banyumas beserta jajaranya, dan warga masyarakat yang telah bergabung menjadi keluarga besar Baznas Kabupaten Banyumas.

    "Semakin hari semakin masif kemanfaatnya Baznas ditengah-tengah masyarakat, dan pencapaian luar biasa dalam memajukan kesejahteraan masyarakat melalui zakat infaq dan sedekah (ZIS), " ungkapnya.

    Baznas Banyumas berhasil meraih pengakuan bergengsi dari BAZNAS Awards 2024 dalam Kategori Perencanaan Terbaik. Baznas RI menilai bahwa Baznas Banyumas telah melakukan perencanaan pengelolaan zakat yang cerdas dan terukur, menciptakan dampak yang signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain itu, Pj Bupati Banyumas juga memperoleh Penganugerahan Kategori Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik yang telah berkontribusi besar dalam mendukung pengelolaan Zakat di Kabupaten Banyumas.

    Perlu diketahui beberapa kategori penghargaan yang disematkan dalam Baznas Awards 2024 antara lain kategori Kepala Daerah Pendukung Zakat, Kategori Muzaki Pendukung Zakat, Kategori Perusahaan Pendukung Zakat, kategori Baznas Provinsi dan Kabupaten/Kota, dan Kategori LAZ. Pemenang dipilih melalui proses seleksi yang ketat berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditetapkan oleh panitia Baznas RI.

    (Djarmanto-YF2DOI).

    jawa tengah jakarta baznas ri baznas banyumas baznas banyumas raih awards berita dan informasi baznas banyumas terkini dan terbaru hari ini kumpulan berita baznas banyumas terkini berita utama baznas banyumas informasi terkini baznas banyumas terkini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Irjen Kemenkumham RI, Razilu Sambangi Rutan...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Pasar Murah,Halaman Makodim Di Penuhi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat

    Ikuti Kami